Kaku Pas Prewed? Coba 11 Gaya Foto Prewedding Sederhana tapi

Kayak Gimana Tuh?

0
2030
views

Ciptaloka.com – Kamu punya rencana menikah di tahun ini? Baiklah, Ciptaloka akan membantu kamu dalam mempersiapkannya, melalui beberapa artikel yang berkaitan erat dengan tema pernikahan.

Beberapa diantaranya, ada; kuis tentang Jawab 5 Pertanyaan Ini, Pastikan Seberapa Siap Kamu Menikah? Lalu ada juga tentang Kiat Jitu dalam Menghemat Budget Pernikahan di era Milenial.

Masih kurang? Tenang masih ada tips yang membahas tentang tambahan dekorasi pernikahan, semisal untuk Cara Membuat Background Photo Booth Pernikahan Sendiri  pun untuk souvenir juga ada : Dijamin Unik! Ini 6 Ide Souvenir Pernikahan Murah juga Mewah. Gimana, sudah cukup belum?

Kalo belum, mari Ciptaloka tambahkan bonus tips seputar foto pre wedding. Perlu kamu ingat bahwa momen itu sangat penting dalam pernikahan. Kenapa? Sebab sesi itu akan merekam momen terakhir hubungan kamu dari pacaran menuju ke jenjang pernikahan.

Selain itu, kadang beberapa foto yang nantinya akan dicetak dan dipajang, agar menjadi pengingat dalam kisah cinta kamu. Sweet banget kan?

Makanya, sebelum hari H pemotretan pre wedding, ada baiknya kamu mendiskusikan pose pre wedding dengan calon suami pun sang fotografer. Kalo belum punya ide mau gaya kayak gimana, bisa langsung cek artikel di bawah ini:

Cek 11 Pose Foto Pre Wedding Sederhana tapi Menarik

Kayak Gimana Tuh?

1. Pamer Cincin

Umumnya, sebelum pernikahan akan ada proses yang namanya lamaran. Hal itu pun biasanya ditandai dengan bertukar cincin, nan mungkin kamu lebih familiar dengan istilah tunangan.

Nah, cincin itu jangan cuma dipakai ya? Kalo bisa gunakan sebagai properti untuk foto pre weedding. Beberapa pose yang cocok bisa kayak gini:

Source Image from throughtheglass.photo

Tidak perlu seluruh badan terekspose dulu, cukup pamerkan saja benda indah yang ada di tangan kamu dan pasangan. Cukup kok untuk menjelaskan bahwa she is mine or he is mine. You two are yours by the way.

2. Jalan Candid Pose

Kali ini kamu bisa mencoba pose pre-wedding outdoor yang mengambil seluruh bagian tubuh dari kepala sampai dengan kaki. Hanya saja untuk gaya ini pastikan kamu mengambil background di luar ruangan atau public space begitu.

Dengan demikian, konsep berjalan-jalan dan candid nya bisa lebih dapet gitu. Nih contohnya kayak couple ini:

Source Image from www.sonhosaltosfotografia.com

3. Pose Sederhana Tidak Lihat Kamera

Sementara itu, kalo kamu merencanakan pose photo prewedding indoor atau di dalam ruangan, cobalah untuk menerapkan konsep yang disebut basic minimalis ini.

Dikatakan basic, merujuk pada tone warna yang didominasi indoor hitam dan putih. Sementara minimalis, dilihat dari tata ruangan yang blank white. Tanpa banyak properti foto.

Supaya gak penasaran kayak gimana ini gaya, langsung tengok aja foto pre wedding yang dimaksud, di bawah ini:

Source Image from www.bridestory.com

Gimana? Benar benar terasa kuat sekali bukan kesan basic minimalis pada photonya? Kalo menurut kamu OK langsung coba boleh.

4. Saling Menatap

Salah satu pose wdding keren yang sering digunakan oleh para pasangan ketika melakukan foto adalah bertatapan. Yap! Gaya ini mudah dikatakan tapi susah diaplikasikan.

Fakta-nya, beberapa pasangan kadang masih merasa canggung, gak kuat menahan tawa, dan ada juga yang malu-malu. Makanya kalo mau pakai pose yang ini usahakan banyak latihan, ya?

Sedikit trivia, selain sebagai sebuah pose, menatap pasangan pun membantu sekali untuk menanamkan kepercayaan, saling merasakan penderitaan, dan kadang ada pula yang langsung menaikkan gairah seksual loh.

Source Image from www.kcchanphotography.com

Makanya kalo mau pakai gaya saling tatap, persiapakan apa yang kamu perlukan. Khusus nya persiapan mental sih.

5. Saling Bersandar

Ada istilah lain untuk menyebut pose yang satu ini. Yakni gaya “the virgin”. Sebagai informasi, the virgin adalah duo wanita yang sempat terkenal di tahun 2,000-an. Lewat single Cinta Terlarang, dalam video klipnya mereka berdua saling bersandar begitu. Ini nih intip dulu kalo gak percaya :

Source Image from mrkwedding.com

Lupakan soal pose mereka sejenak, dan kembali ke topik. By the way, itu foto langsung diambil dari officialnya hehe.

Balik ke pose saling bersandar ini, selain dibilang sederhana tapi juga memiliki filosofi yang mendalam. Saat kedua pasangan saling menyandarkan bahu, saat itulah mereka sedang berbagi beban yang dipikul.

Dari situlah muncul perasaan saling menguatkan, percaya, dan berbagi kekuatan bersama-sama. Gimana pose wedding atau prewedding ini? Cukup keren kan?

6. Pose Merem

Bila kebetulan kedua mempelai memiliki kebiasaan suka memejamkan mata ketika tertawa, boleh banget loh coba gaya foto pre wedding hits ini. Mari kita sebut aja sebagai “pose merem”

Source Image by limwstory.com

Jangan salah, pose yang satu ini bisa dibilang simple namun tetap memberikan dampak yang keren untuk hasil fotonya. Apalagi kalo diambil dengan agak candid seperti foto di atas.

Pesan kedua pasangan yang berbahagia pun terpancar tidak hanya pas hari H namun sejak foto ini diambil pula, ciyelah banget kan?

7. Gaya Foto Duduk di Kursi

Kalo ternyata kamu pegal pun bosen dengan foto pre wedding yang mengharuskan untuk berdiri, bisa coba pose foto duduk di kursi.

Tenang gaya yang satu ini gak bakal bikin kamu terlihat timpang kok dari segi tinggi dan proporsi tubuh.

Untuk gaya foto yang pertama, bisa diambil dari sudut meja, sehingga terlihat hanya setengah badan saja:

Source Image by limwstory.com

Yang kedua, bisa coba pake pose duduk kompak, yang selaras dari segi pakaian, kuris, dan tentu outfit + pose:

Source Image by limwstory.com

Ketiga, bisa dicoba dengan gaya bebas. Bisa dimulai dengan memberikan properti kursi yang berbeda, ukuran ketinggian kuris nan beda, juga pose bebas dan berbeda pula:

Source Image by limwstory.com

So, dari ketiga pose foto duduk di kursi di atas, mana nih yang pas buat kamu pakai di pre wedding nanti?

*untuk sisanya, kami sajikan sebagai foto agar artikel tidak terlalu panjang, ya?

8. Gaya Foto Wedding Sederhana Pegangan Tangan

Source Image from wedding-pledge.com

9. Pose Wedding Sendirian : Versi Wanita

Sumber Foto Tertera
Sumber Foto Tertera
Sumber Foto Tertera

10. Pose Wedding Sendirian : Versi Pria

Sumber Foto Tertera
Sumber Foto Tertera
Sumber Foto Tertera

11. Pose Wedding Hijab

Source Image from zahrahrose.com
Source Image from pinterest.com/fnajimi/_saved/
Source Image by pinterest.com/Hafizzemyldz/_created/

Well demikianlah 11 foto preweeedding atau wedding yang sederhana tapi menarik dan kekinian! Silakan gunakan dengan pasangan kalian ya~

BACA JUGA:

1. Inspirasi Kado Custom Terbaik Untuk Pasangan Baru Menikah

2. Kata Psikolog Ini 9 Warna yang Baik Tuk Tema Pernikahan Kamu

3. 25 Ucapan Selamat Pernikahan Menyentuh Hati Untuk Sahabat

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here