Cek! Perbedaan Casing Hp Silicon, Soft, Hard, dan Fuze Case

Mudah kali nih!

19
302849
views

Ciptaloka.com –  Buat kamu yang tahun 2018 masih bingung bedain mana Softcase, Hardcase, Silicon Case, Fuze Case, dan Flip Case, nih Ciptaloka kasih artikelnya. Berikut:

Cara Membedakan Aksesoris Pelindung HP; Softcase, Hardcase, Silicon Case, Fuze Case, dan Flip Case.

Mudah kali nih!

Silicon Case 

Silicon Case via https://goo.gl/Dt7oH9

Urutan pertama ada jenis casing hp bernama silicon case. Secara fisik, tampilannya sangat ramping, dengan tekstur nan lembut serta tipis.

Benda ini pun cukup lentur dan menyatu pas ketika dipakai pada sebuah smartphone.

Case Hp Custom, Case Hp Keren, Case Hp Terbaru. Ada di MARI~

Perihal material, silicon case terbuat dari unsur kimia berlambang “Si” yang memiliki kode atom “No.14”.

Penggunaan silicon juga cukup lumrah di masyarakat mengingat bahannya yang mudah diaplikasikan ke berbagai bidang mulai dari kecantikan sampai dengan elektronik, yang mana salah satunya ialah aksesoris handphone.

Sayangnya, dalam hal proteksi atau perlindungan, silicon case terbilang buruk. Pasalnya benda itu mudah melonggar dalam pemakaian lama, tidak dapat menghantarkan panas HP, warna cepat pudar, dan terpenting mudah sobek mengingat betapa tipisnya mereka.

Softcase 

Berikutnya ada aksesoris handphone lain bernama Soft Case. Dengan berbekal kata “Soft” yang berarti lembut, Case ini pun terbilang sedang naik daun karena kelenturan bentuk serta kelembutan dan kekuatan uniknya dalam melindungi smartphone Kamu.

Bisa dibilang, kendati tipis ( tapi lebih tebal dari silicon case), Soft Case ini jauh lebih baik dalam melindungi handphone kamu ketimbang case berbahan silicon sebelumnya.

Terlebih lagi karena…

Dalam hal material produk, Softcase bagus ini terbuat dari bahan bernama TPU (Thermoplastic Polyurethane) yang merupakan golongan turunan dari plastik.

Hanya saja TPU lebih kuat, lentur, dan awet bentuknya. Ketebalan Softcase TPU ini pun beragam, ada yang setebal 0,2 s/d 0,3 mm.

Untuk hal perlindungan, lewat keunikan TPU tadi, Softcase dinilai lebih baik dari Silicon Case.

Apalagi desain Softcase masa kini kebanyakan dilapisi tebal pada setiap ujungnya, agar mampu melindungi setiap gadget dari crack atau benturan mendadak. Jadi bisa dikatakan lebih aman.

Selain itu, softcase sekarang ini bisa dibuat dengan gambar sesuka kamu atau pembeli lainnya. Coba cek situs penyedia jasa Soft Case Custom Ini.

Bentuk case pun lebih awet dari masa ke masa, jadi tidak akan mudah longgar begitu pun dengan warna.

Lewat kelebihan itu, tidak heran bila di tahun 2018 Softcase biasa mau pun Softcase custom semakin banyak saja peminatnya.

Hard Case

Okay, aksesoris HP berikutnya adalah Hardcase. Dari istilah itu sudah bisa kalian tebak bahwa benda ini memiliki bentuk fisik yang keras, kaku, serta kuat dan baik dalam hal melindungi smartphone.

Well, tebakan yang bagus buat kamu. Seratus deh!

Memang benar adanya bahwa Hardcase itu memiliki bentuk kuat dan kaku. Hal itu didukung dengan material utama dalam membuatnya, yakni Polycarbonate yang disingkat (PC).

Apa itu Gan?!

Santai. Bahan PC merupakan bahan setara plastik, tapi lebih kuat dan juga lebih kokok serta solid dalam hal bentuk. Selain itu, PC memiliki bobot yang ringan, serta andal dalam menghantar panas.

Melalui keunikan itu, tidak heran Hardcase pun menjadi primadona lain dalam hal aksesoris yang dapat melindung smartphone para penggunanya. Ya emang, so pasti aman deh dengan semua ketahanan dan ketangguhan nya.

Bahan PC juga sangat bagus untuk urusan menyerap tinta, jadi jangan heran juga bila banyak penyedia jasa Hardcase Custom seperti di situs ini.

Selagi tambah aman, bisa tambah gaya juga kan dengan gambar custom di Hardcasenya?

Fuze Case

Fuze Case gambar dari https://goo.gl/4LCTW4

Urutan ke-empat ada yang namanya Fuze Case. Benda yang satu ini bisa dikatakan unik karena merupakan kombinasi dari bahan Silicon case, Hard Case, dan Soft Case.

Maksudnya combine di sini diartikan seperti tampilan nya yang keras pada bagian tengah case, sementara lentur bagian pinggirnya, dan bahan silicon pun melengkapi dengan melindungi bagian bezel nya.

Case HP Lucu, Bikin Sesuka Kamu?

Maka dari itu perihal bahan dari Fuze Case, bisa kamu baca di atas soal Silicon, Soft case, dan Hard case.

Soal melidungi, Fuze Case terbilang cukup terampil karena perpaduan bahan kuat, lentur, tapi juga tipis.

Flip Case

Flip Case dari https://goo.gl/3V7Wof

Terakhir, ada aksesoris yang bernama Flip Case.

Untuk segi tampilan, menyerupa case-case sebelumnya hanya saja ada penambah berupa penutup case di bagian depan menyerupai cover/sampul buku yang bisa dibuka dan ditutup.

Untuk bahan, Flip case ini sangat variatif, ada yang dari sejenis TPU, ada juga yang dari Leather atau kulit premium asli.

Kalau masalah perlindungan, Flip Case memang lebih baik dari 4 sebelumnya karena dapat menutupi seluruh permukan Handphone atau Smartphone kamu dengan baik.

TAPI… tampilan itu sebanding dengan kerumitan yang mana harus sering buka tutup setiap kali akan menggunakan HP.

Jadi, setelah kamu tahu definisi dari mereka, maka kamu pun sekarang sudah tahu Cara Membedakan Aksesoris Smartphone; Softcase, Hardcase, Silicon Case, Fuze Case, dan Flip Case.

So, jangan salah lagi, ya?

BACA JUGA:

1. Mengungkap 8 Manfaat Penting yang Belum Kamu Tahu tentang Hardcase

2. Mengintip Keunikan Hardcase Custom dari Ciptaloka.com

3. Lindungi Handphone/Smartphone Kamu dengan Sarung HP Kulit Custom ini

19 COMMENTS

  1. Ilmu yang dibagi melalui website ini sangat membantu kak. Awalnya gatau sih kalau itu berbeda, ehh ketika di cek ternyata berbeda. Mantap ilmunya yang ada di website ini, recommended

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here