Serba-Serbi Imlek yang Wajib Kamu Tahu Sebagai Orang Indonesia

Apa sajakah itu?

4
13456
views

Ciptaloka.com – Tahun Baru China atau Hari Raya Imlek sebentar lagi akan segera digelar di seluruh dunia. Berdasarkan penghitungan masehi, hari baru bagi masyarakat Tionghoa itu jatuh pada pertengahan bulan Februari 2018.

Untuk informasi yang komprehensif seputar Imlek, berikut kami sudah rangkum:

Serba-Serbi Imlek di Indonesia yang Wajib Kamu Tahu

Apa sajakah itu?

Penggunaan kata Imlek di Indonesia

imlek konten
by Ciptaloka Creative Team

Secara etimologi, istilah imlek berasal dari 2 kata, yakni; Im berarti “Bulan” dan Lek yang artinya “Penanggalan”. Kata-kata tersebut diambil dari bahasa Mandarin Yin-Lin atau dialek Hokkian.

Kombinasi kedua kata tadi memberikan arti “Penanggalan Bulan”, yang dalam Bahasa Inggris disebut “Lunar New Year (sebutan lain untuk Chinese New Year)”

DESAIN KAOS IMLEK, BISA SATUAN LHO!

Seiring berjalannya waktu, istilah Imlek kemudian banyak digunakan oleh orang Indonesia sebagai ungkapan untuk menyebut perayaan Tahun Baru China yang jatuh di setiap tahunnya. Selain Imlek, kadang orang kita pun menyebutnya dengan Cap Go Meh (perayaan musim semi petani China).

Tanggal Perayaan Imlek 2018 di Indonesia

Pada tahun ini, Hari Raya Imlek di Indonesia jatuh pada hari Jum’at tanggal 16 Februari 2018. Berdasarkan hitungan kalender China, Imlek nanti menginjak tahun ke-2569.

februari (1)
by http://kalender.cybercilik.com

Dalam kalender masehi, tertanggal 16-18 Februari akan menjadi long week end kedua di tahun ini. Artinya waktu libur tersebut lumayan panjang dan sangat tepat guna merayakan Imlek sambil berkunjung/berlibur ke sanak saudara.

Shio/Zodiak China untuk Tahun 2018

Merujuk pada perhitungan zodiak China atau yang biasa disebut shio, tahun ini merupakan waktunya bagi shio Anjing dengan elemen Tanah mengambil peran.

Banner Imlek FB
by Ciptaloka Creative Team

Penghitungan tadi didapat dari sistem shio yang berputar dan bergiliran setiap 12 tahun sekali, seperti shio Anjing sekarang: 1994, 2006, 2018.

Sedikit prediksi dari Xiang Yi, seorang ahli Feng Shui yang mengatakan ke tribunnews.com bahwa pada tahun Anjing Tanah ini segala sesuatu akan bergerak lambat dan berpotensi mendapati kemunduran.

Data Feng Shui pun memprediksi, tahun dengan elemen tanah seperti sekarang akan ada banyak goncangan di bumi baik berupa gempa atau longsor.

Mengenal ke-12 Sosok Shio/Zodiak China

1504355338_youloveit_com_miraculous_ladybug_season211
by http://www.youloveit.com

Bila di budaya barat konsep zodiak dilihat dari ilmu astrologi dan mitologi Yunani, maka zodiak dengan versi ilmu China sedikit berbeda. Mereka punya ikon binatang sendiri, dengan definisi tahun kelahiran dan sifat sebagai berikut:

Shio Tikus (1924, 1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008)

Orang yang memiliki sifat ini cenderung imajinatif, bermurah hati, dan menyenangkan. Sayangnya mereka mudah marah, oportunis, serta terlalu kritis dalam menanggapi sesuatu.

Shio Kerbau (1925, 1937, 1949, 1961, 1985, 1997, 2009)

Orang dengan shio kerbau memiliki sikap kepemimpinan yang bagus, serta mampu menginspirasi orang di sekitarnya. Negatifnya, mereka itu egois dan selalu ingin sesuatu berjalan sesuai dengan keinginannya.

SABLON KAOS IMLEK SATUAN DI SINI!

Shio Macan (1926, 1938, 1950, 1962, 1986, 1998, 2010)

Memilik sifat sensitif, emosional, dan perasaan cinta yang lebih dari yang lainnya. Namun di samping itu, mereka yang memiliki shio ini cenderung pemberontak dan keras kepala.

Shio Kelinci (1927, 1939, 1951, 1963, 1987, 1999, 2011)

Sifat utama shio ini adalah taat peraturan, patuh, baik, dan menyenangkan. Tapi mereka bisa berubah menjadi sentimen, terlalu hati-hati, dan konservatif.

Shio Naga (1928, 1940, 1952, 1964, 1988, 2000, 2012)

Orang yang bershio naga memiliki popularitas dan vitalitas yang sangat baik. Mereka pun sangat perfeksionis, penuh talenta, dan kompeten. Akan tetapi, kebanyakan dari mereka memiliki titel sebagai seorang dengan mulut besar.

Shio Ular (1929, 1941, 1953, 1965, 1989, 2001, 2013)

Orang dengan shio ular umumnya cenderung ramah, bijak, dan romantis. Namun mereka pun kadang rakus, dan membuat humor yang tidak penting.

Shio Kuda (1930, 1942, 1954, 1966, 1990, 2002, 2014)

Karakternya sangat pekerja keras, pandai, ramah, dan percaya diri. Kadang karena percaya dirinya itu membuat Ia seketika jadi egois.

Shio Kambing (1931, 1943, 1955, 1967, 1991, 2003, 2015)

Elegan, artistik, dan sosok teman yang menyenangkan bagi semua orang. Tapi Ia juga begitu khawatir dan pesimis terhadap beberapa hal.

Shio Monyet (1933, 1944, 1956, 1968, 1992, 2004, 2016)

Orang dengan shio ini terkenal cerdik dan memiliki personalitas yang sangat atraktif. Sifat jeleknya, Ia kadang menjadi oportunis dan kurang bisa dipercaya.

Shio Ayam (1934, 1945, 1957, 1969, 1993, 2005, 2017)

Memiliki banyak mimpi dengan sifat yang cerdas, tegas, dan pekerja keras. Sayangnya Ia sangat tertutup terhadap pemikiran sendiri dan orang lain.

Shio Anjing (1935, 1946, 1958, 1970, 1994, 2006, 2018)

Sifat baiknya yaitu setia, jujur, serta tajam dalam pemikiran. Kurangnya, Ia terlalu banyak khawatir dan tidak segan menyalahkan orang lain dalam suatu masalah.

IMLEK 2

Shio Babi (1936, 1947, 1959, 1971, 1995, 2007, 2019)

Sosok teman yang baik, punya tujuan jelas, serta pintar. Sayang, Ia memiliki sifat malas, naif, dan selalu berharap akan balas budi.

Tradisi Imlek

Banyak sekali tradisi Imlek yang dilakukan di seluruh dunia, kami pun sudah merangkum ke-12 diantaranya. Supaya lebih detil, kamu bisa kunjungi link ini: Kamu Tahu Gak? 12 Tradisi Ini, Biasanya Wajib Lho Dilakukan Ketika Imlek

Kemeriahan Imlek di 10 Kota di Indonesia

imlek-perayaan-1200x675
by google.com

Dalam menyambut tahun baru cina 16 Februari mendatang, terdapat kegiatan-kegiatan meriah yang biasa digelar setiap tahunnya di Indoneisia.

Dikutip dari idntimes.com, Ke-10 diantaranya adalah

Grebeg Sudiro di Solo

Acara ini diisi dengan perpaduan budaya lokal dan Tionghoa, lalu arak-arakan berupa kue keranjang besar yang akan diperebutkan setelah sampai di tujuan.

Pasar Malam di Semawis

Hadir dengan hiburan tematik setiap tahunnya. Acara di sana diisi dengan stand kuliner, barongsai, aksesoris, dan budaya tionghoa.

Debus di Singkawang

Kalau yang ini agak ngeri. Namanya Pawai Tatung atau atraksi debus ala Singkawang, yang diisi oleh orang serba merah dan hanya bisa dinikmati ketika perayaan imlek di kota tersebut dilaksanakan setiap tahunnya.

Imlek Fair di Medan

Acara ini digelar selama 10 hari dengan banyak stand makanan, fashion, dan juga hiburan khas Imlek.

Festival Cian Cui/Air di Riau

Kalau di kota ini, pas imlek menjelang mereka akan langsung mengadakan perang air sebagai bentuk rasa syukur.

IMLEK 4

Setiap orang yang lewat di wilayah Sagu, Selat Panjang, Riau akan langsung disirami air oleh orang sekitar.

Street Festival di Bogor

Perpaduan budaya lokal dan tionghoa melahirkan festival street Cap Go Meh di bogor ini. Acara ini akan diisi oleh 2000 lebih peserta yang siap berpawai dengan patung, aksesoris, dan para pelaku seni lokal.

Mandi di 7 Lubang Sumur di Depok

Acara ini diselenggarakan di Vihara Gayatri Depok. Tempat ini dipercaya membawa keberuntungan. Tak heran bila menjelang imlek banyak orang yang datang ke sini untuk mandi langsung dari  7 sumur atau sumber air.

Perahu Naga di Palembang

Perayaan imlek di Palembang akan turut dimeriahkan oleh festival di Sungai Musi berupa perahu naga yang siap melintas di sana.

Festival Kue Keranjang Gratis di Lombok

Bila ingin memakan kue keranjang gratis, silakan datang ke lombok. Sebab di sana akan ada festival kue keranjang gratis sebanyak 5.000 lebih.

Pekan Budaya Tionghoa di Yogya

Yogya juga tidak mau kalah soal imlek. Pasalnya di sana akan dilaksanakn kegiatan budaya selama 7 hari nonstop di satu tempat. Isi acaranya akan diisi dengan perpaduan antara budaya lokal dan Tionghoa.

Well, demikianlah kumpulan informasi seputar imlek yang wajib kamu ketahui. Dari beberapa info tadi, menurut kamu mana nih yang paling menarik? Komen dong!

YANG KAMU LEWATKAN:

1. Asal Usul yang Belum Kamu Tahu Tentang Imlek, Warna Merah, dan Kuning Emas

2. Kamu Tahu Gak? 12 Tradisi Ini, Biasanya Wajib Lho Dilakukan Ketika Imlek

3. Rekomendasi 4 Produk Terbaru dan Terlaris Bertemakan Imlek Pilihan Ciptaloka

4 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here