Ciptaloka.com – Apakah kamu masih ingat? Bahwa sebelumnya Ciptaloka telah membahas hal yang berhubungan dengan fungsi dari sebuah poster serta ukuran, dan rekomendasi penempatan nan tepat.
Lalu guna melengkapi artikel tersebut, sepertinya perlu pembahasan tambahan tentang poster custom ini, ya kan? Maka daripada itu, mari kita lengkapi dengan memberikan informasi tentang nama dan jenis font yang pas buat poster kamu.
“Kenapa harus pakai font yang pas min?”
Sebab jika salah menggunakan font, pesan yang ingin disampaikan tidak akan tepat sasaran begitu. Apalagi bila poster tersebut memuat banyak info, dan malah menggunakan banyak variasi font, yang bisa jadi tidak perlu.
That’s why, sebaiknya kamu gunakan deretan font yang sudah pasti pas saja, seperti :
Rekomendasi 30+ Nama dan Jenis Font Terbaik untuk Bikin Keren Setiap Desain Kamu
Cek nih cus!
1. Futura
Di urutan pertama ini ada FUTURA. Beberapa orang menganggap font yang satu ini sebagai font kreatif dan terbaik untuk desain.
Ditambah lagi, dari segi look memang agak mirip-mirip dengan tulisan font logo Nike yang tentunya sudah familiar di berbagai kalangan.
Kreator dibalik font ini adalah Paul Reenner dan masuk ke dalam jenis font Sans Serif. Sebagai info tambahan, Sans Serif bisa dibilang sebagai rupa font nan tidak memiliki kait atau bersambung begitu.
Gaya desain dari font futura ini pun termasuk ke dalam klasifikasi geometris. Tentu sangat cocok bilamana kamu gunakan sebagai judul atau headline desain. Mengingat tampilan Futur yang tebal dan tegas.
Kamu bisa menggunakan Futura sebagai font untuk poser formal atau informal.
2. Lato
Berikutnya masih dari jenis font sans-serif. Kali ini ada Lato. Salah satu jenis font untuk website, yang memiliki kelengkapan dari segi tampilan dan rupa.
Tersedia ke dalam bentuk beragam, mulai dari Light, Light Italis, Regular, Regular Italic, Bold, dan semi-bold.
Dirancang oleh seorang desainer bernama Lukasz Dziedzic, dan dirilis pada 2010 lalu. Nama lato berasal dari Bahasa Polandia yang artinya musim panas.
Lato merupakan salah satu font yang sering dipakai oleh Google dan 9,6 juta website lain. Dalam satu hari pun, Lato memiliki statistik tampilan sebanyak 1 juta views.
Font ini pun sangat cocok digunakan untuk mengisi areal informatif pada poster, yang memerlukan banyak tulisan dalam bentuk paragraf.
3. Adineue
Well, ada yang pernah lihat atau menggunakan font yang satu ini? Pasti kalo para desainer sudah tahu kan betapa adaptif-nya font jenis sans-serif yang satu ini.
Bagaimana tidak? Adineue memiliki banyak variasi tampilan yang keren. Ada adineue, adineue bold, adineue pro, adineue pro black, adineue cyr black, adineue cyr bold black. Itu belum semua loh, tapi sudah cukup lengkap kan?
Selain itu, font adineue dikaitkan dengan salah satu brand olahraga terkenal, yakni Adidas. Sebab hasil dari tulisannya, memang mirip. Maka dari itu ada yang bilang bahwa ini memang font lisensi adidas, yang artinya tidak bisa digunakan secara sembarang, begitu.
But kalo kamu sudah punya, bisa loh gunakan font ini sebagai headline atau credit desain pada sebuah poster.
Kalo mau eksperimen bisa loh dipakai sebagai tulisan untuk logo makanan.
4. Tahu!
Sekarang ada font jenis typeface. Typeface sendiri merupakan rupa sebuah rancangan desain huruf atau angka. Sedangkan font bisa dibilang sekumpulan lengkap font, nomor, simbol, dan seterusnya.
Nah kembali ke font Tahu. Cocok nya sih dipakai untuk judul sebuah desain poster nan membutuhkan tulisan bersambung begitu. Sebab dari segi visual, Ia cocok mendukung tema-tema desain seperti vintage dan oldies begitu.
Font bersambung ini pun dirancang oleh desainer bernama Rizal Khurasan asal Aceh Indonesia loh. Kalau mau tahu beliau lebih dekat bisa klik ini Rizal Khurasan. Ya?
5. Neue Montreal
Berlanjut ke font berikutnya, yaitu Neue Montreal. Bisa dibilang font ini pun memiliki variasi bentuk yang lengkap mulai dari yang light sampai dengan yang bold.
Jika dipakai dalam sebuah poster, Neue ini akan cocok di tempatkan dalam beragam konteks. Baik itu headline, isi, credit, maupun informasi yang biasanya memerlukan font display nan mudah dibaca.
Sang pembuat font ini adalah Mathieu Desjardins yang berkolaborasi dengan Sebastien Tremblay.
Mathieu sendiri merupakan founder dari Pangram Pangram sebuah situs nan berisi font hasil karya beliau dan rekan-rekan lainnya.
6. Calibri
Font ini tentu berhak menyandang gelar sebagai jenis huruf microsoft word yang bagus, yang pasti selalu ada di gadget apa saja. Artinya, Ia pun dapat untuk digunakan sebagai desain tulisan nan bisa ditempatkan pada gambar/desain apapun.
Kenyataannya pun memang demikian, sebab Calibri memiliki koleksi variasi font yang lengkap. Mulai dari gugusan huruf yang kecil sampai besar, tipis sampai tebal.
Penggagas font ini adalah Lucas de Groot dan tim Microsoft Typography. Dirilis pada tahun sekitaa 2002-2004 silam, namun baru ditampilkan secara publik pada 2007 bersamaan dengan munculnya Microsoft Office 2007.
7. Arial
Tidak mau kalah dari Calibri, Arial pun sebagai geng “default font” membuktikan bahwa Ia pantas guna menjadi font terbaik untuk desain poster. Mengapa bisa begitu?
Sebab Arial Font termasuk adaptif. Ia memiliki karakter yang simple, ditambah ragam bentuk dan ukuran, serta kapitalisasi huruf yang bagus baik saat capslock atau pun tidak.
Sosok di balik font ini adalah Robin Nicholas dan Patricia Saunders. Arial sering muncul pada perangkat software lewat Arial MT nan berwujud Neo-grestoque style.
Tertarik mencoba membuat desain dengan Arial ini?
Let’s say 7 font di atas adalah font pilihan versi Ciptaloka. Ada pun 25 font lain yang tidak kalah keren loh, karena telah kami pilih dan sortir dari website desain luar negeri.
Hanya saja, akan kami cantumkan nama dan contoh bentuk font0nya saja, ya? Agar tidak terlalu kepanjangan begitu. Sikat nih:
8. Giaza Pro
9. Timberline
10. Thristy Soft
11. Rigatoni
12. Playfair Display
13. Coves
14. Bonn
15. Blenda Script
16. Egg
17. WS Free
Ada juga 9 font terbaik untuk desain poster versi banana-print UK England:
18. Franklin Gothic
19. Helvetica
20. Equinox
21. Gilmer
22. Bodoni
23. Coldiac
24. Lavenderia
25. Hello Beautiful
Guna menambahkan kesan indah, tidak salah kalo kamu mau coba kombinasi font untuk poster. Misalnya dengan memasukan unsur decorative font seperti cursive/script font ini:
26. Clattering
27. Barcelony
28. Cervanttis
29. Arkipelago
30. America
31. Bribera
32. Ochre
33. Youth Touch
Demikianlah bahasan tentang font terbaik yang pastinya pas buat poster kamu. Oh iya, kalo kamu penasaran seperti apa tampilan nanti di posternya, coba desain langsung di sini aja: POSTER.
BACA JUGA:
1. Ini Ulasan Terlengkap dari Ukuran s/d Fungsi Poster Umumnya
2. 17+ Meme Tentang Seorang Desain Grafis, bukan Desain Gratis