Ciptaloka.com – Pada umumnya, setiap negara memiliki kebiasaan yang berbeda dalam beberapa hal. Dari mulai cara memproduksi kaos custom sampai dengan cara makan orang indonesia. Lucunya kebiasaan makan itu menunjukkan perbedaan yang bisa jadi cukup kontras jika kita sejajarkan.
Akan tetapi hal itu menjadikan Indonesia menarik di mata dunia. Sebab dengan adanya beberapa kebiasaan unik yang dilakukan khususnya ketika makan, tentu akan membuat orang luar negeri keanehan. Yap! Ditambah lagi kebanyakan memang caranya Indonesia banget sih.
Penasaran apa sajakah itu? Langsung simak artikel dari tim Ciptaloka ini deh.
Kamu Masih di Indonesia, Jika Menemukan 7 Kebiasaan Makan Unik Ini
Baca langsung deh~
1. Memakan Mie dengan cara diremukkan
Biasanya di luar negeri, Mie Instan disajikan dengan cara yang lumrah sesuai instruksi nan tersedia pada bagian belakang bungkus. Seperti direbus terlebih dahgulu mie nya, kemudian ditaruh bumbu pada wadah atau mangkuk, terakhir tinggal disantap deh.
But cara di atas pastinya terlau mainstream kan? Sebab di Indonesia ada cara lain yang lebih unik loh.
Di sini memakan Mie bisa lebih mudah tanpa perlu adanya mangkuk pun air panas untuk merebus. Cukup dengan cara diremukkan kemudian, ditaburi bumbu, dan dimakan ramai-ramai sebagai makanan ringan.
Setahu penulis, bisa jadi kiebiasaan unik makan Mie dengan cara seperti di atas, hanya ada di Indonesia. Tapi barangkali kamu yang di luar negeri pernah mencobanya juga? ayo bantu komen ya~
2. Mengaduk kopi dengan bungkus nya
Tentu kita semua yakin bahwasanya alat makan atau minum sejenis sendok diciptakan, agar mampu mempermudah manusia.
Benda itu bisa berguna sebagai alat untuk menyerok sesuatu pun mengaduk sesuatu (dalam hal ini makanan). Kemudian khalayak umum pun pastinya akan mempergunakan sendok yang sama guna mengaduk kopi pula.
Akan tetapi ada loh beberapa masyarakat Indonesia yang enggan menggantungkan cara hidupnya pada sebuah sendok pengaduk itu.
Ketika hendak menyeduh kopi, mereka lebih memilih untuk mengaduk kopinya dengan menggunakan bungkus kopi-nya loh. Hah bungkusnya, serius? Beneran cek aja gambarnya di sini:
Awalnya cara mengaduk kopi itu pun, dilakukan ketika keadaan mala, atau darurat, manakal tidak ada alat pendukung untuk mengaduk kopi tadi.
Sayangnya, tanpa sadar lama-kelamaan hal itu malah jadi hal populer. Tak heran bila sekarang cara itu pun menjadi salah satu kebiasaan buruk sekaligus unik versi orang Indonesia, ketika menyajikan minuman khususnya kopi sachet begitu.
Makanya kamu harus ingat ya. Hal itu pun hanya terjadi pada kalangan tertentu saja, ya? Karena mas iyah di kedai kopi mahal dan ternama mengaduk kopi dengan plastik.
3. Meminum kopi dari piring kecil
Kebiasaan orang indonesia yang telah menjadi budaya lainnya, adalah meminum sebuah kopi bukan dari gelas tapi dari piring kecil. Tapi perlu digaris bawahi dulu, hal ini pun bisa dibilang masih tidak lazim ada di semua daerah di Indonesia.
Akan tetapi untuk sebagian daerah, kebiasaan meminum kopi dengan piring kecil lumrah untuk dilakukan.
Kerennya hal tersebut tidak hanya masuk dalam kategori unik saja loh. Karena ada manfaat yang bisa didapatkan.
Kopi nan disajikan pada sebuha piring kecil, dijamin akan cepat dingin, sehingga mempermudah kamu untuk meminumnya. Apalagi dalam kondisi nan terburu-buru begitu.
Wah, kalau sudah tahu ada manfaatnya, boleh banget kamu coba tuh.
4. Memakan langsung di plastik
Beberapa makanan khas Indonesia semisal batagor atau cilok, biasanya disajikan dengan cara dibungkus pada sebuah plastik, Hal tersebut dilakukan agar makanan bisa dengan mudah dibawa ke mana pun.
Barulah setelah sampai, tinggal keluarkan makanan itu dan pindah ke wadah yang telah kamu tentukan.
Sayangnya, kebanyakan orang Indonesia cukup malas untuk memindahkan tempat makannya ke tempat yang lain. Sehingga mereka pun lebih memilih langsung memakan-nya dari plastiknya saja.
Wah pasti kebiasaan makan dengan cara unik ini sering kamu lakukan juga, ya?
Namun dibalik kenikmatan itu, ada kebiasaan buruk orang indonesia nan telah kamu lakukan. Yakni menggunakan plastik, yang mana sudah banyak negara lain menguranginya. Lalu dari segi kesehatan pun, memakan langsudng dari plastik sangat tidak dianjurkan.
DItakutkan pada plastik tersebut sudah menempel bakteri dan virus yang tidak baik untuk tubuh. Jadi lebih baik menyajikan secara normal saja, ya?
5. Menyediakan kobokan dengan potongan lemon
Kebiasaan makan unik lainnya di Indonesia, biasa ditemukan di sebuah warung pecel atau warung makan seaf food yang berada di pinggir jalan.Hanya saja hal ini ada bukan ketika makannya, melainkan sebelum makan gitu.
Para pedagang makanan di sisi jalan tersebut, sebelum makan akan menyediakan sebuah kobokan berisi air nan dikombinasikan dengan sebuah potongan lemon.
Tentu pelayanan itu diberikan dengan maksud membuat tangan kamu bersih ketika makan dengan tangan.
Namun teruntuk orang luar, mungkin saja menganggap sajian itu sebagai menu pembuka. Dan tanpa berpikir panjang akan menyantapnya. Dih padahal itu kan kobokan, ya?
6. Makan dengan tangan
Yap! Kebiasan makan dengan tangan pun menjadi salah satu kebiasaan unik bangsa kita. Tentu hal itu bila dipandang dari budaya barat ya.
Selain Indonesia, negara lain seperti India, Malaysia, pun memiliki budaya makan menggunakan tangan loh.
Ditambah lagi, makan dengan menggunakan tangan merupakan kenikmatan yang tidak bisa kita tinggalkan begitu saja. Bangga banget nih kebiasaan orang Indonesia yang satu ini. Sepakat?
7. Setelah makan, mengelap tangan atau mulut dengan tisu toilet
Kebiasaan terakhir yang lazim dilakukan orang Indonesia setelah makan adalah mengelap bagian tangan nan basah oleh kobokan dengan sebuah tisu toilet.
Yap! Adalah fakta bahwa beberapa tempat dan warung makan selalu menyajikan sebuah tisu toilet untuk membersihkan ketimbang tisu wajah atau tisu makan.
Terlebih lagi menurut orang Indonesia, semua tisu sejajar dan sama baik dari segi hak dan kewajibannya. Caelah.
Jadi, kalau kalian masih menemukan tisu toilet di meja makan, maka fix kalian masih berada di Indonesia. hihi.
Well itu saja dulu cara makan dan hal-hal yang terjadi ketika makan di Indonesia. Semuanya bener banget kan?
BACA JUGA:
1. Menu Makanan Sahur yang Sehat dan Praktis. Bisa Untuk Diet!
2. Catat! Ini 7 Makanan yang Kamu Wajib Hindari Sebelum Tidur