Total ada 20 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama di Tahun 2019

Hari dan tanggal berapa saja? Cek selengkapnya…

2
3044
views

Ciptaloka.com – Hanya tinggal menghitung hari saja, kalender tahun 2019 akan segera ada di depan mata. Artinya hari-hari baru di tahun yang baru sudah siap menunggu kamu lho.

Oh iyah. Untuk tahun 2019 nanti, kira-kira Kamu sudah punya rencana apa saja? Apakah liburan termasuk di dalamnya?

Hmm. Kalau memang sudah planning untuk melaksanakan sebuah trip atau liburan, kebetulan banget nih. Ciptaloka punya artikel tentang

Total ada 20 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama di Tahun 2019

Hari dan tanggal berapa saja? Cek selengkapnya…

Dengan mengutip SKB 3 menter cuti bersama dan libur nasional 2019 dimulai dari:

Pada bulan Januari, hanya 1 hari libur

Yap! Libur pembuka di kalender 2019 Indonesia diawali dengan Tahun Baru Masehi yang selau ada pada tanggal 1 Januari, namun bedanya kali ini jatuh di hari Selasa.

Lanjut pada bulan Februari, yang juga memiliki 1 hari libur

Di bulan kedua ada hari libur nan jatuh pula di hari Selasa, tanggal 5 Februari. Yakni untuk memperingati Tahun Baru Imlek 2570 Kongzili.

Jadi selama dua bulan awal, liburnya selalu di hari Selasa. Wah Harpitnas sekali nih~

Berikutnya masuk ke bulan Maret, dengan hari libur 1 hari pula

Pada Maret 2019 nanti, ada satu hari libur pada hari Kamis tanggal 7 Maret, yang bertetapatan untuk merayakan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1941.

Bulan April, punya 2 hari libur lho!

Spesial di bulan April, pada tanggal 3 hari Rabu libur yang pertama ditujukan untuk memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Kemudian, di tanggal 19 April hari Jum’at, libur yang kedua dalam rangka memperingati hari Wafat Isa Al Masih.

Mei memiliki 3 hari libur! Tapi…

Ya, benar sekali. Di bulan Mei juga kita dimanjakan dengan 3 hari libur sekaligus.

Yang pertama pada tanggal 1 Mei, hari Rabu, dalam rangka Hari Buruh Internasional.

Nah berikutnya ini yang jadi tapi. Pasalnya tanggal 19 Mei memang hari libur untuk merayakan Hari Raya Waisak 2563. Tapi, hari itu adalah hari Minggu. Jadi tanggal merah, di hari merah ya?

Beruntungnya, pada tanggal 30 Mei, hari Kamis, ada lagi hari libur untuk memperingati Kenaikan Isa Al Masih.

Masuk ke pertangahan di bulan Juni

Pada bulan ini, kita dapat merasakan hari libur pada tanggal 1 Juni hari Sabtu, dalam rangka merayakan Hari Lahir Pancasila.

Disusul dengan tanggal 3, 4 untuk Cuti Bersama dan 5-6 Hari Raya Idul FItri 1440 Hijriah serta 7 Juni untuk kembali Cuti Bersama.

Memasuki bulan Agustus nih, ada 2 hari libur lagi, cuman…

Untuk yang pertama itu tanggal 11 Agustus pada Hari Minggu, dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1440 Hiriyah. Lagi, tanggal merah di hari merah.

Kemudian 17 Agustus, di hari Sabtu untuk merayakan Hari Kemerdekaan Repulik Indonesia ke-74.

Saatnya September, dengan 1 hari libur yang ada, tapi…

Jatuh pada hari Minggu di tanggal 1 September, untuk merayakan Tahun Baru Islam 1441 Hijriyah.

Lompat ke November, ada 1 hari libur

Pada tanggal 9 November, hari Sabtu, dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW.

Terakhir kembali lagi ke Desember

Ada satu Hari Cuti Bersama pada tanggal 24 Desember, disusuk Hari Libur Natal pada hari Rabu tanggal 25 Desember.

Demikianlah penjelasan tentang Total ada 20 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama di Tahun 2019. 

Sekedar info tambahan untuk bulan Juli, September, dan Oktober, tidak ada hari libur di hari kerja.

Bisa jadi, di bulan tersebut kamu manfaatkan untuk ambil cuti dan berlibur sejenak, ketimbang harus memaksakan sebulan penuh bekerja yaps? 😀

BACA JUGA:

1. Tahun Baru, Saatnya Produk Baru dari Ciptaloka!

2. Libur Natal dan Tahun Baru Kamu di Rumah? Lakukan 9 Daftar Aktivitas “Staycation” Wajib Ini!

3. Harga Terbaru Kaos Custom Ciptaloka, Kok Bisa Jadi Murah?

2 COMMENTS

Leave a Reply to Sudah Tahu Warna yang Akan Hits di 2019? Ini Dia! Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here