Saatnya Kamu Memulai Tahun Baru dengan Pola Hidup yang Baru

Apa Sajakah Itu?

0
1168
views

Ciptaloka.com – Tahun baru selalu diidentikkan dengan sesuatu yang baru di mana kita harus mampu untuk mengubah kebiasaan buruk kita yang lama kemudian mengganti dengan kebiasaan yang super baru.

Kamu pun bisa memulainya dari mana saja, bisa dari mengubah tata bahasa dari yang dulunya ceplas-ceplos menjadi sopan.

Atau dari cara berpakaian yang dulunya berantakan menjadi fashionable. Pun bisa kamu mulai dari apa yang kamu makan.

Ya, ngomongin soal makanan, memang kamu bisa ubah cara makan kamu di tahun yang baru ini. Dengan tujuan kamu bisa mulai belajar hidup sehat melalui makanan yang sehat.

Nah, maka dari itu, untuk mendukung hal tersebut berikut tim Ciptaloka tuliskan kombinasi menu makanan sehat yang cocok untuk kamu santap.

Apa sajakah mereka? Yuk kita langsung intip:

Saatnya Kamu Mulai Tahun Baru dengan Pola Makan yang Baru

Apa Sajakah Itu?

Buah-Buahan

Photo by Element5 Digital on Unsplash

Dilansir dari situs kesehatan, buah-buahan dapat diolah menjadi menu yang baik untuk kamu makan kapan saja.

Pasalnya mereka mengandung elektrolit yang kelak akan memberikan kesegaran selama kamu menjalani hari.

Buah-buahan tadi pun dapat kamu kombinasi menjadi sajian yang menyegarkan. Mereka (buah-buahan) dapat disatukan dengan cokelat sehingga menjadi kudapan yang unik semisal; Choco Banana, Kiwi Cokelat, dan Ice Cream.

Untuk tahu cara mengolahnya bisa kalian kunjungi situs contoh makanan sehat ini; http://mommiesdaily.com.

Popsicle Yoghurt dan Buah

Photo by Alison Marras on Unsplash

Ketika beraktivitas dalam keseharian, zat besi pada tubuh manusia akan berkurang selalu terkikis karena pasokan sel darah dari makanan yang kurang.

Guna menanggulangi zat besi itu, kamu bisa membuat menu popsicle dari yoghurt atau buah-buahan.

Caranya cukup sederhana, pilihlah buah yang kamu gemari, kemudian blender semua dengan yoghurtnya. Usahakan jangan terlalu lembut, lalu masukkan ke dalam cetakan es krim dan diamkan pada freezer.

Tada! Popsicle Yoghurt dan Buah pun jadi deh. Tata cara selengkapnya ada di http://chocolatecoveredkatie.com.

Nasi Merah

Photo by Charles Koh on Unsplash

Makanan apapun akan menjadi kurang kenyang bila tidak ada nasi di sampingnya. Makannya orang Indonesia selalu ketergantungan dengan nasi.

Tapi kebanyakan mengonsumsi nasi putih pun kurang baik lho bagi kesehatan.

Alhasil kamu harus mulai mencari alternatif-nya. Mulailah mengganti Nasi Putih dengan jenis makanan sehat seperti Nasi Merah. Khasiat nasi merah sudah banyak dibuktikan di mana-mana.

Makanan itu pun dikenal sebagai salah satu makanan yang mengandung karbohidrat kompleks dan rendah gula.

Nasi merah pun dapat menjadi nasi yang gurih dan kayak akan aroma rempah-rempah.

Kalian bisa mencoba membuat nasi merah tersebut dengan cara mengombinasikan dengan pandan, cengkeh, daun jeruk.

Kemudian, tambahkan dengan garam serta sedikit minyak wijen. Jangan lupa tambahkan air yang pas.

Tunggu sampai matang, setelah itu baru deh rasakan nasi merah gurih kayak akan rempah!

Buat tahu lebih jelasnya, intip di sini ya; http://www.widyantiyuliandari.com

Olahan Roti

Photo by Hüseyin on Unsplash

Tidak ada salahnya juga bila kamu ingin mulai beralih pada roti ketimbang nasi untuk supply makanan sehari-hari.

Contoh makanan sehat dan bergizi ini selain praktis cocok untuk memberi tubuh kita banyak tenaga selama beraktivitas. Namun, kalian harus memilih Roti Gandum ya.

Kandungan di dalam roti itu akan mampu membuat gula dalam darah lebih stabil. Cukup kombinasikan Roti Gandum dengan makanan yang rendah gula.

Misalnya olahan yang dibuat dari Roti Gandum bernama Gandum isi Oreo dan Cheese Cream. Cara membuatnya bisa kalian tanyakan pada Yarsiochi di cookpad.com ya.

Mengombinasikan Lauk-pauk

Photo by José Ignacio Pompé on Unsplash

Guna membuat tubuh kamu tetap sehat, pastikan juga kalian menambahkan lauk-pauk yang memiliki protein nabati dan hewani. Dalam setiap menu nasi/roti yang dibuat.

Protein Nabati bisa didapat di olahan menu tahu dan tempe, serta kacang-kacangan. Sementara hewani, bisa kalian dapatkan dari olahan menu daging seperti Ayam, Sapi, dan Kambing.

Kalian pun bisa mengombinasikan keduanya menjadi satu olahan bernama Balado Tahu dan Ayam. Wahh rasa Minang nih begitulah gambaran makanan sehat.

Olahan yang Mengandung Magnesium

Guna menyempurnakan setiap menu, kamu bisa mencoba menutup sajian makanan di atas dengan olahan yang mengandung magnesium.

Magnesium terdapat pada kacang salmon, jeruk dan juga pisang. Jadi, mereka dapat kalian gunakan sebagai makanan penutup yang tepat.

Selain itu, magnesium pun akan membantu produksi energi meningkat, yang artinya tubuh kamu tetap bugar dan lebih semangat.

Demikianlah, kombinasi makanan dan minuman sehat untuk memulai Tahun Baru dengan makanan sehat yang baru. Baiklah kamu juga harus langsung buat satu deh ya!

BACA JUGA!

1. Kumpulan Tanggal Cantik di Tahun 2020, Cocok untuk Menikah?

2. Catat! Ini 7 Makanan yang Kamu Wajib Hindari Sebelum Tidur

3. 7 Pepatah Lucu nan Menggelitik, Pasti Bikin Hidup Kamu Asyik

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here