Ciptaloka.com – Selain daripada makanan kupat dan tradisi saling meminta maaf, hari raya idul fitri pun akan marak dengan tampilan padu-padan outfit (pakaian) edisi lebaran. Tidak hanya terbatas pada wanita saja, sekarang outfit lebaran pria sudah bisa dibilang beragam.
Dulu, mungkin hanya mentok pada baju koko standar panjang atau pendek, lalu sarung pun celana bahan panjang standar.This day, sudah ada outer pelengkap, aksesoris, aneka model baju koko, ragam pilihan jenis celana, dan aneka motif sarung kekinian.
So, buat kamu nih yang lagi cari outfit rema laki-laki, pun para pria yang mau tampil stand out di hari raya kelak, Ciptaloka bakal bantu kasih referensi outfit di bawah ini:
Jangan Cuma Baju Koko dan Sarung, Ini nih Style Outfit Lebaran Pria 2022!
– Mulai dengan Memilih Motif Koko Kekinian
Coba cek dulu di lemari baju kamu. Kira-kira outfit lebaran pria yang seperti apa yang sudah kamu punya? Jika kebanyakan adalah model pakaian muslim pria yang sudah out dated seperti pakaian koko standar, sebaiknya kamu berikan saja baju itu pada yang membutuhkan.
Sebab sekarang sudah saatnya kamu menggantinya dengan yang up to date. Ciptaloka sudah memilihkan, diantaranya:
1. Baju Koko Motif Etnik
Merupakan kombinasi pakaian muslim dan ciri khas motif kedaerahan. So, kalo kamu pilih yang model ini, tentu akan menonjolkan look yang unique dan berbeda karena akulturasi budaya yang ditampilkan.
2. Baju Koko Motif Kemeja
Pasti setelah lihat gambarnya, kamu akan bertanya “ini sebetulnya baju koko atau kemeja sih?” Tenang, Ciptaloka akan bantu jawab ya.
Ini sebetulnya model Koko terbaru yang mengombinasikan style panjang serta motif kotak-kotak ala kemeja. Namun jika kamu perhatikan bagian kerah nya itu diambil dari model koko.
Jadi pakaian ini bisa kamu pakai untuk event casual (jika dibilang kemeja) atau religius (jika dianggap koko). So, ibarat kamu beli dua model baju dalam satu tampilan. Gimana keren gak?
3. Baju Koko Motif Batik
Batik merupakan warisan budaya yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia. Kecintaan masyarakat kita pada batik, ternyata mampu menghasilkan kolaborasi yang tidak kalah ciamik.
Yakni model baju koko dengan motif batik nan khas. Pakaian ini seolah mengajarkan arti keberagaman dalam satu persatuan. Makanya pas kamu pakai nanti, tentu akan menampilkan vibe yang positif.
– Beralih Pada Model Baju Koko terbaru
Well, kenali bedanya dulu ya? Kalo motif, meliputi gambar atau desain yang ada pada baju koko. Sedang model, adalah bentuk atau rupa dari baju koko. Apakah panjangan atau pendek begitu. Mudah kan tahu bedanya? Lanjut ke intinya:
4. Model Baju Koko Kurta
Outfit lebaran pria 2022 kebanyakan didominasi dengan model Kurta. Ciri identik model pakaian muslim pria ini terletak pada bagian bawah. Umumnya, atasan muslim pria tentu hanya sampai pada bagian pinggang semata.
Akan tetapi pada outfit lebaran kurta, bisa lebih panjang sampai dengan kebagian paha bawah loh. Tak jarang bisa sampai ke lutut, begitu. Untuk lengannya ada yang panjang pun sampai siku 7/8 begitu.
5. Model Baju Koko Gamis
Jangan salah, gamis tidak terbatas pada wanita saja. Karena baju koko pria pun ada yang dibilang sebagai model gamis. Kenapa bisa?
Karena memang bagian bawah outfit pria ini sangat panjang, maybe bisa sampai mata kaki loh. Begitu juga dengan model lengan yang kebanyakan panjang.
6. Model Baju Koko Y-Neck
Ciptaloka yakin pasti kamu punya loh model baju koko seperti ini, hanya saja tidak tahu nama aslinya kan?
Padahal secara mudah, model koko ini dibilang Y neck karena bagian atas pada kancing, hanya diisi sampai ke bagian dada saja. Jadi membentuk garis lurus ( | ) , sementara untuk kerah nya melengkung, mirip ( U ) dari depan. So kombinasi gari lurus | + U = Y. Itulah alasan penamaan model koko ini.
– Outer Tambahan
Outer di sini tidak harus berupa pakaian. Bisa juga berupa aksesoris, yang memang akan melengkapi penampilan. Semisal;
7. Syal
Memang aksesoris ini paling sering dipakai serta akan mudah sekali kamu temukan. Hanya saja, usahakan pilih syal yang sesuai dengan outfit lebaran kamu. Jangan ditabrak atau tambah warna baru.
8. Rompi Sholat
Bila kebetulan kamu lagi males pakai baju koko, dan lebih memilih kaos, alangkah baiknya lengkapi kaos itu dengan model baju lebaran pria, berupa outer rompi sholat.
Selain sebagai pelengkap penampilan, rompi shalat panjang ini pun akan menutupi pun meminimalisir terbukanya aurat pria di bagian pinggang belakang. So, selain fashionable pakaian ini pun useful banget kan brow?
9. Kimono Muslim Pria
Outer yang satu ini bisa dibilang sebagai outer baju cowok kekinian. Tentu akan lebih pas ketika pemakaiannya kamu kombinasi dengan outift pria berupa baju koko dengan lengan pendek.
Jadi nanti yukata ini yang akan menutupi kekecilan di bagian tangan dan badan. Lalu menonjolkan motif pada bagian depan pakaian.
– Bagian Bawah Pria
Fashion stuff pada area bawah pria ini akan meliputi celana, sarung, dan alas kaki. Pastinya produk yang akan Ciptaloka bahas ini bukan yang mainstream, tapi yang sesuai dengan outfit style pria spesial lebaran, nan kekinian. Langsung mulai dengan celana nih:
10. Kulot Pria Model Cingkrang
Pernah mendengar istilah yang satu itu? Kalo belum atau sudah tapi belum jelas mari kita belajar bersama.
Cingkrang sendiri dapat diartikan sebagai celana yang bagian bawahnya hanya sampai mata kaki. Mengapa bisa begitu?
Sebab hadis riwayat Bukhari dari Abu Hurairah. Rasulullah SAW bersabda, ”Busana yang melebihi dua mata kaki maka (pemakainya) di dalam neraka.”
Namun belum ada perintah mutlak, jadi pakai celana di bawah mata kaki pun tidak apa selama niatan kita baik, bukan menyombongkan diri lewat kelebihan pakaian.
12. Slim Fit Chino
Celana yang sering dipakai oleh kebanyakan pria muslim, untuk melengkapi outfit lebaran mereka. Model nya yang slim serta bahan yang stretch (melar) mampu memberikan kenyamanan baik ketika beribadah pun bersilaturahmi.
13. Straight Pants
Ini sih bisa pakai jenis celana apa saja misal jeans, kain, chino, pun sejenisnya. Asalkan model yang kamu pilih merupakan straight, artinya tidak besar pun kecil (slim fit) begitu. Biar makin kece, bagian bawah celananya dilipat begitu. Agar terlihat oversize x cingkrang.
14. Lanjut ke Sarung Kekinian
Harus kamu tahu, sekarang itu sarung tidak stuck pada motif kotak-kotak atau padu padanan warna saja. Sebab sudah banyak bermunculan sarung kekinian, dengan menambahkan gambar sablon loh.
Ada yang mengangkat tema gambar budaya, luar angkasa, batik, jepang, dan bahkan rumus matematika. Gokil kan?
– Alas Kaki
Sebagai penutup tampilan, kamu harus memilih alas kaki nan tidak hanya keren akan tetapi nyaman dan mudah digunakan. Maka dari itu, kamu bisa tentukan, apakah mau pakai…
15. Sandal
Jika ingin pakai benda ini kamu tinggal pilih model yang sekiranya nyaman saja. Baru deh cari warna yang sesuai dengan tema outfit. Untuk model sandal, mau pakai capit pun bisa OK asal warna sesuai dan capit-nya baru jadi masih putih bersih di alasnya.
16. Sepatu
Ini sih khusus untuk yang mau bersilaturahmi jauh, sehingga memakai sepatu lebih tepat. Sebab tidak akan sering buka-pakai.
Demikianlah deretan fashion item yang cocok untk digunakan oleh para pria. Sebagai tambahan, berikut adalah contoh pemakaian beberapa item di atas:
1. Intip Nih! Ide Kartu dan 25+ Ucapan Lebaran Terbaru dan Unik
2. 7 Contoh Ide Hadiah THR Terbaik Untuk Customer ala Ciptaloka